Rabu, 22 Maret 2017

Tips merawat Mobil berwarna Hitam -Tips Toyota

Tips merawat Mobil berwarna Hitam


Memilih warna pada saat membeli mobil memang gampang-gampang susah. Terkadang konsumen memilih warna mobil berdasarkan warna favoritnya. Padahal sebenarnya konsumen harus memperhatikan model mobil yang akan dibelinya. Warna hitam adalah salah satu pilihan warna yang cocok hampir di semua model dan bentuk mobil. Selain itu dengan warna hitam, mobil akan terlihat elegan.

Tapi warna hitam merupakan warna yang paling mudah memperlihatkan kotoran. Apalagi setelah kamu berkendara di tengah hujan. Maka dari itu, untuk kamu yang memiliki mobil berwarna hitam harus lebih rajin lagi dalam merawatnya.

Nah, untuk kamu yang belum tahu bagaimana cara merawat mobil berwarna hitam dengan tepat, kami akan berikan beberapa tips jitu:

1. Jika mencucui mobil di bawah panas terik matahari, sebaiknya setelah proses cuci selesai segerakan mengelap mobil. Karena bila ada air yang menempel pada cat mobil dan menguap karena sinar matahari bisa menimbulkan jamur.

2. Ketika sedang meneringkan mobil, gunakan lap berbahan microfiber. Sehingga kotoran mudah menempel di lap dan mudah dibersihkan.

3. Lap mobil dengan gerakan searah.

4. Jangan gunakan sabun khusus berbahan dasar deterjen. Karena dalam jangka panjang akan membuat cat mobil cepat kusam. Cukup gunakan sabun khusus berbahan dasar air.

5. Jika sering membersihkan mobil menggunakan kemoceng, jangan membersihkan dengan cara ditekan. Cukup disentuh ringan saja. Karena bila dibersihkan dengan cara ditekan bisa menimbulkan baret halus.

6. Hindari memarkir mobil di area terbuka yang terkena sinar matahari langsung. Karena akan membuat pernis lebih cepat pudar.



0 komentar:

Posting Komentar

Translate Language

Kontak Formulir PERTANYAAN KONSUMEN

Nama

Email *

Pesan *

News Update

Website Archive

Toyota Support
Toyota Support
Toyota Support