Rabu, 22 Maret 2017

Tips Jika Mobil Anda Terendam Banjir - Info Toyota

Tips Jika Mobil Anda Terendam Banjir






Musim hujan yang panjang di tahun 2013 ini membuat beberapa daerah di kota-kota seperti Semarang dan Solo kerap terkena banjir, bagi anda yang kendaraannya terendam banjir, tidak perlu bingung. berikut ini kami sampaikan tips mengatasi mobil yang terendam banjir.


Hal pertama yang anda perlu lakukan adalah segera melepas kabel negatif Accu untuk menghindari korsleting (arus pendek) dari arus listrik yang dapat merusak komponen didalam mobil.


Jangan menyalakan mesin mobil karena dapat menyebabkan korsleting dan air akan terhisap kedalam mesin. bila memungkinkan untuk memindahkan, lakukan dengan cara mendorong.


Non aktifkan rem parkir lalu masukkan persnilling ke gigi 1 (manual) atau posisi P (metic), hal ini untuk menghindari kanvas rem melekat khusus untuk mobil yang menggunakan rem tromol. cukup gunakan batu atau sejenis untuk mengganjal


Cek semua oli atau pun minyak, baik itu mesin, transmisi, dan lainnya  karena kemungkinan oli atau minyak tersebut sudah tercampur air, jadi sebaiknya kuras semua oli atau minyak dengan yang baru.


Jika kendaraan anda masih memungkinkan untuk dikendarai, segera bawa ke Bengkel Resmi Toyota untuk diperiksa lebih lanjut karena kendaraan yang sudah menggunakan ECU sangat sensitif dan kemungkinan mengalami kerusakan akibat telah terendam banjir.


“Pemeriksaan di Bengkel Resmi Toyota sangat penting untuk perawatan mobil karena dilakukan oleh teknisi-teknisi yang berpengalaman.



0 komentar:

Posting Komentar

Translate Language

Kontak Formulir PERTANYAAN KONSUMEN

Nama

Email *

Pesan *

News Update

Website Archive

Toyota Support
Toyota Support
Toyota Support